Minggu, 30 Desember 2012

sejarah desa parakan


"S E J A R A H"

Diperkirakan ± ribuan tahun yang lalu sudah terdapat kehidupan manusia, hal ini didasarkan kepada peninggalan yang ditemukan di RT 10 Dusun 3 Parakan Girang berupa sumur SiJalatunda, nama jalatunda yang sekarang sering di kisahkan dalam kisah pewayangan, sumur tersebut sampai sekarang dipelihara oleh salah satu warga yang ada di dekatnya kebetulan sumur sijalatunda selalu subur tidak pernah kering, Peninggalan lain berupa makam Eyang Raksa Jagat dimana diatas makam tersebut terdapat batu-batu yang terukir aneh, dan makam ini disebut-sebut sebagai tempat peristirahatan orang-orang terdahulu yang terkenal berilmu tinggi.
Perjalanan Pemerintahan Desa Parakan yang sebelumnya Desa parakan terdiri dari 6 Dusun Yaitu Dusun Kaler, Dusun Kidul, Dusun Parakan Girang, Dusun Buah Jenuk, Dusun Cikahuripan dan Dusun Karang Maja pada waktu itu Kepala Desa dipimpin oleh Bp. Kuwu Suhadi (Almarhum).
Pada periode kepemimpinan Desa yang kedua dipimpin Oleh Kuwu Raswafi (Almarhum)pada waktu itu Desa Parakan di mekarkan menjadi 2 Desa yang terdiri dari Desa Parakan dan Desa Cikahuripan yaitu (Dusun Cikahuripan dan Karang Maja di mekarkan menjadi satu Desa.
Kepemimpinan diDesa parakan sudah terjadi beberapa kepemimpinan desa diantaranya :
1. Kuwu Suhadi (Almarhum)
2. Kuwu Raswafi(Almarhum)
3. Kuwu Pejabat Smentara
4. Kuwu Wahdarum
5. Kuwu ...........:

Demikian sejarah pemerintahan Desa yang telah banyak membawa perubahan terhadap kehidupan masyarakat Desa dengan berbagai pembangunan yang telah dilakukannya. Semoga Putra -Putri Desa saat ini dapat meneruskan perjuangan-perjuangan kepemimpinan terdahulunya untuk kemajuan Desa Parakan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar